Semua orang ingin mendapatkan perlindungan di semua tempat dan di semua bagian. Di era modern ini banyak sekali orang yang sudah sadar akan pentingnya asuransi. Hal inilah yang membuat banyaknya perusahaan asuransi menawarkan penawaran menarik berupa asuransi baik untuk individu, keluarga, perusahaan atau lainnya.
Salah satu dari banyak jenis asuransi yang ditawarkan kepada Anda terutama untuk perusahaan adalah asuransi rekayasa. Tidak banyak yang tahu tentang asuransi ini dan oleh sebab itu Anda perlu mencermati dan memahami terlebih dahulu yang dimaksud dengan asuransi ini dan apa saja objek pertanggungannya.
Pengertian dari asuransi ini sendiri adalah asuransi dimana Anda akan diberikan jaminan atas kerugian selama kegiatan pembangunan baik itu pembangunan atau beragam pekerjaan teknik sipil, pemasangan semua alat dan mesin serta asuransi terhadap mesin-mesin industri tersebut sendiri. Hal ini cukup penting bagi Anda yang mempunyai usaha dan berhubungan dengan pembangunan dan menggunakan beragam mesin industri.
Semua bahaya dan hal buruk akan mungkin terjadi dan sebaiknya Anda melindungi semua dari hal buruk dengan asuransi ini. Lalu apa saja yang diberikan jaminan ketika Anda mempunyai asuransi ini? Seperti yang telah dikatakan di atas, semua jenis mesin industri, semua kegiatan pembangunan dan proses instalasi mesin akan dijamin dengan asuransi. Asuransi ini sendiri dibagi menjadi tiga jenis dan Anda bisa memilih sesuai dengan kebutuhan anda.
Pertama Anda bisa memilih asuransi konstruksi. Ini adalah jenis asuransi dimana semua pelaksanaan pembangunan seperti pertokoan, jalan raya, irigasi, dam dan kantor akan dijamin. Anda yang hendak membangun pelabuhan laut dan udara juga bisa melindungi semua hal dengan jenis asuransi yang satu ini. Semua yang tertanggung dengan asuransi ini meliputi pemilik proyek, kontraktor, sub kontraktor dan juga penyandang dana atau pihak lain yang terkait. Lalu resiko apa saja yang akan dijamin? Bangunan Anda akan dijamin jika terkena resiko seperti kebakaran, bencana alam, peledakan, pencurian, tertabrak dan lain sebagainya.
Kedua, Anda bisa memilih jenis asuransi rekayasa yang kedua yaitu asuransi pemasangan mesin. Asuransi ini akan memungkinkan Anda mendapatkan ganti rugi untuk semua resiko pada saat pemasangan mesin. Pihak yang tertanggung untuk asuransi ini adalah pihak pemasang mesin, mesin itu sendiri dan pihak-pihak lainnya yang berkaitan dengan pemasangan mesin.
Ketiga, jenis asuransi yang ketiga adalah asuransi mesin industri. Asuransi ini akan memberikan Anda ganti rugi atau biaya yang tak terduga saat Anda melakukan penggantian mesin, perbaikan mesin yang mengalami kerusakan. Penggantian tersebut akan dijamin oleh asuransi jika kerusakan disebabkan oleh kerusakan instalasi, tidak berfungsinya alat pengamat mesin, kekurangan pelumasan atau lubrikasi, hubungan arus pendek, tekanan atau getaran yang diatas batas normal dan hal lainnya. Jenis mesin yang ditanggung dengan asuransi juga telah dijelaskan meliputi mesin pendingin atau pemanas, mesin pompa, mesin press, mesin khusus, turbin, ketel uap dan mesin dengan sumber daya listrik atau bahan bakar lainnya. Asuransi ini mempunyai periode pertanggungan yaitu selama 1 tahun.
Setelah Anda mengetahui apa itu asuransi rekayasa, jenisnya dan juga objek pertanggungannya maka Anda akan dengan mudah memilih satu yang tepat untuk kebutuhan anda. Anda bisa mengkonsultasikan asuransi ini kepada perusahaan asuransi. Pastikan Anda mendapatkan asuransi dari perusahaan asuransi yang terpercaya dan telah berpengalaman dalam waktu yang lama. Tak ada salahnya mencegah hal buruk yang mungkin akan menciptakan kerugian pada perusahaan anda. Asuransi ini sangat cocok untuk mengurangi potensi kerugian Anda tersebut.
Image Source: mauritianeagle-com